Pada kesempatan ini kami menghadirkan kata-kata
mutiara seputer bayi dan anak. Semoga dapat
memberikan kita inspirasi dalam mendidik anak-anak
kita. selamat menikmati
1. bayi membutuhkan perawatan anda agar tumbuh
sehat. Dan anda membutuhkan senyum lucu bayi anda
untuk menumbuhkan jiwa sehat anda.
2. Setiap senyuman dari bayi anda saat ini akan anda
rindukan beberapa tahun kemudian.
3. bayi anda belajar sesuatu sejak ia dilahirkan. Karena
itu aktiflah dalam memberi mereka sebuah pelajaran
berharga.
4. Rawatlah nutrisi tubuh anak-anak anda sejak dari
bayi. Dan rawatlah nutrisi jiwa anak-anak anda juga sejak
dari bayi.
5. Didiklah anak nakal sesuai dengan cara-cara tepat.
Maka ia akan menjadi anak-anak yang super aktif dalam
melakukan kebaikan.
6. jika anak anda tumbuh tanpa cinta yang cukup, maka
ia akan tumbuh besar tanpa memberi cinta pada
sekitarnya.
7. Hadiah terbesar yang bisa anda berikan kepada anak-
anak anda adalah mental juara. Dengan mental ini, ia
akan menjadi anak hebat.
8. Ajarilah anak anda cara mendidik diri mereka sendiri.
Ajari mereka kemampuan untuk belajar dari kesalahan.
9. anak-anak akan meniru orang tuanya, jika kurang
menyenangkan ia akan meniru lingkunganya. Karena itu
perbaikilah kualitas anda, dan kualitas lingkungan anda.
10. seorang bayi memang tidak mampu bergerak banyak.
Tapi dialah yang paling banyak berjasa dalam
menghadirkan kebahagiaan di sebuah keluarga saat itu.
11. belajarlah cara mendidik anak-anak jauh sebelum
anda memiliki anak-anak. Didiklah diri anda, secara
tidak langsung anda juga mendidik anak-anak anda.
12. saat anak anda tertidur, saat bermain, saat marah,
saat nakal, saat sakit dan saat mereka tertawa itulah
saat-saat dimana anda belajar arti dari sebuah
kehidupan.
13. ajarilah anak anda tingkah laku yang baik. Lebih
tepatnya ajarilah diri anda tingkah laku yang baik,
karena anak anda akan meniru tingkah laku anda.
14. anak nakal jika di didik dengan tepat, akan menjadi
penjaga kebaikan hebat suatu hari nanti.
15. Bagi seorang anak, orang tua adalah guru yang abadi
sekaligus perawat yang abadi.
16. beberapa orang tua akan melihat anak mereka
tumbuh dewasa, tapi diri mereka sendiri belum bersifat
dewasa.
17. Diri anda mungkin orang yang lemah, tapi anda
tetap bisa mendidik anak-anak anda menjadi anak yang
kuat baik mental dan fisik.
18. meskipun anda belajar banyak hal, anda akan tetap
kewalahan dalam menjawab beberapa pertanyaan anak
anda.
19. Setiap anak yang terdidik dalam kebaikan, akan
menjadi aset berharga dari sebuah bangsa.
20. anak anda lahir dengan potensi yang luar biasa.
setiap orang tua berkewajiwan untuk menggali potensi
tersebut, dan mengajarkan anaknya untuk menggali
sendiri segala potensi yang dimilikinya.
21. didiklah anak anda menjadi lebih hebat dari anda.
Dan ajarilah mereka untuk menjadikan anak mereka kelak
lebih hebat daripada dia.
Semoga kata-kata mutiara ini dapat memberikan anda
beberapa pencerahan. Semoga anak anda tumbuh
menjadi anak yang luar biasa.
Sabtu, 02 Agustus 2014
KUMPULAN KATA" MUTIARA BUAT BUAH HATI
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar